Karyajurnalis – Jakarta
Ikatan Keluarga Besar Kailolo (IKBK) bersama Ketua Umum IKBK, Abdul Latip Marasabessy, beraudiensi dan silaturahmi dengan pemerintah daerah provinsi Maluku lewat kantor penghubung Provinsi Maluku di Jakarta, Selasa (26/1/2021).
“IKBK merupakan organisasi asal Maluku di Jakarta, kami Perlu silaturahmi, kami Perlu beraudiensi untuk menyampaikan visi, misi, tujuan dan fungsi dari organisas. Kami akan bersinergi dengan pemerintah daerah provinsi Maluku, bagaimana kita membangun komunikasi secara umum agar Maluku jauh lebih baik dari apa yang sudah dilakukan oleh pemerintah daerah Provinsi Maluku saat ini.” ungkap Abdul Latip.
Tujuannya, untuk meminta arahan sekaligus menyatakan dukungannya atas semua program Pemprov Maluku.
“Insya Allah, kami akan mendukung program-program dari Pemda Maluku. Kami hadir di kantor penghubung tak lain dan tak bukan adalah minta masukan, nasehat serta arahan dari pemerintah provinsi Maluku lewat Kantor penghubung.” jelasnya.
Pada kesempatan ini, kepala kantor penghubung Pemprov Maluku mengingatkan, agar semua yang hadir juga seluruh masyarakat agar melaksanakan program 3M.
“Tadi disampaikan langsung oleh Pak S.I. Fattah, selaku kepala kantor penghubung provinsi Maluku, beliau menghimbau agar selalu patuhi protokol kesehatan dengan 3M (memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan air yang mengalir) agar memutus matai rantai Covid-19.” ujar Abdul Latip.
Pemerintah daerah provinsi Maluku, juga sangat mendukung dan mengapresiasi ormas IKBK. Meski usianya baru 6 bulan, sejak 17 Agustus 2020. IKBK sudah bisa menunjukkan dan beraudiensi datang langsung bersilaturahmi kepada Pemda Maluku di Jakarta.
“Ini bentuk kerja sama yang bagus, agar kita bisa menjadi mercusuar bagi organisasi-organisasi asal Maluku yang ada di Jakarta, untuk menyatu dan bersatu. Bagaimana melihat Maluku jauh lebih baik.” pungkas Wakil Ketua Umum IKBK, Musa Marasabessy.