KARYAJURNALIS.COM ]] BEKASI — Prestasi terbaik merupakan buah dari kerja keras dan kedisiplinan dalam berlatih dalam pencapaiannya dan ini menunjukkan wujud kelebihan, keunggulan, dan kreativitas. Hal ini tidak terlepas di dunia Pendidikan, Prestasi dan karakter unggul merupakan capaian yang selalu dicanangkan di SMAN 5 Bekasi yang berada di wilayah Jatiwaringin . Kecamatan Pondok Gede Kota Bekasi.
Suatu kebanggaan tersendiri bagi sekolah khususnya dan cabang dinas wilayah 3 pada umumnya terkait raihan prestasi yang membanggakan ini, prestasi terbaik ini ditunjukan oleh para siswa/siswinya, pada perolehan piala, medali dan sertifikat pada bidang masing-masing yang diumumkan secara terbuka pada upacara bendera senin 7 Oktober 2024 yaitu karate, english contest , pramuka O2SN, Olimpiade Fisika Nasional. Hal ini diungkapkan oleh Bapak Waluyo , M.Si selaku Kepala Sekolah SMAN 5 Bekasi.
Kepada Wartawan Beliau menyampaikan,” Segala puji, puja dan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat karunia serta rahmatNya anak-anak didik kami meraih prestasi yang saya anggap sempurna baik secara Akademik maupun non Akademik”.
” Hal ini juga tidak terlepas dari bimbingan para rekan-rekan guru yang telah berjuang menciptakan generasi SMAN 5 Bekasi yang berprestasi dengan penuh ke Ikhlasan dan perjuangan yang tak kenal menyerah,” ucapnya.
” Prestasi yang mereka raih merupakan perjuangan yang tak kenal lelah dari para Siswa-siswi itu sendiri, dengan ketekunan, kesabaran, tanggungjawab, dan semangat tak kenal menyerah modal dasar mereka yang pada akhirnya dibayar dengan hasil prestasi yang gemilang. Saya berpesan kepada para Siswa-siswi SMAN 5 Bekasi, Semangat adalah modal untuk berhasil, Semangat yang disertai pemikiran yang matang akan berpotensi menunjukan keberhasilan usaha dan prestasi. Sukses selalu untuk semua murid-murid SMAN 5 Bekasi,” pungkas Kepala Sekolah yang terkenal memiliki etos kerja maksimal tersebut. (red)